EURO 2020 - Swedia Vs Polandia 3 : 2


Sumber Bola.net

QQ EURO 2020 NEWS - Swedia akhirnya lolos ke 16 besar Piala Eropa 2020 sebagai juara Grup E. setelah menang secara dramatis 3-2 atas Polandia.

Laga Swedia vs Polandia berlangsung di Krestovsky Stadium, Saint Petersburg, Rabu (23/6/2021) malam WIB. Swedia saat bertanding melawan Polandia sebenarnya sudah dipastikan bahwa mereka pasti lolos ke 16 besar turnamen EURO 2020 dengan perolehan 4 poin di group E dan menempati puncak posisi klasmen.

Sementara Polandia butuh kemenangan untuk dapat lolos. Tapi Polandia langsung mendapatkan pukulan telak di menit kedua.Tekanan Swedia yang terus menerus menghasilkan gol di menit kedua, dengan memanfaatkan kesalahan sapuan dari pertahanan Polandia membuat bola berakhir di kaki Emil Forsberg. Forsberg melewati Kamil Glik lalu melepaskan tembakan ke pojok kiri gawang.

Polandia nyaris menyamakan kedudukan di menit ke-17. Umpan dari tendangan pojok Piotr Zielinski disambut dengan sundulan oleh Robert Lewandowski akan tetapi bola membentur mistar. Bola yang membal lantas disambar lagi oleh Lewandowski, tapi lagi-lagi gagal karena bola hanya membentur tiang.

Polandia kemudian menebar ancaman lain di menit terakhir babak pertama. Zielinski memainkan umpan satu-dua dengan Lewandowski, lalu menyelesaikan kerja sama itu dengan sepakan keras namun masih dapat di halau Robin Olsen.

Pada babak kedua tendangan Zielinski dari jarak jauh yang mengarah ke gawang sebenarnya cukup bagus akan tetapi masih mampu ditepis oleh kiper Robin Olsen.

Swedia di menit ke-50. Melalui Robin Quaison menuntaskan umpan yang dilepaskan oleh Forsberg dengan tembakan, tapi dihalau kiper. Forsberg kemudian menyambut bola pantulan, tapi masih dapat diblok oleh bek Polandia.

Polandia mengancam lagi dua menit berselang. Kini Karol Swiderski yang mengarahkan tendangan melengkung, akan tetapi upaya Polandia masih menemui kegagalan dimana masih mampu di blok oleh kiper Swedia.

Sumber Bola - Bisnis.com 

Swedia kemudia menggandakan keunggulan di menit ke-59 melalui Dejan Kulusevski yang dengan leluasa menguasai bola dan mengoper ke Forsberg di dalam kotak penalti. Forsberg dengan tenang mengarahkan bola ke gawang.
 

Polandia sempat memperkecil ketinggalan berselang dua menit kemudian. Lewandowski memotong dari kiri lalu melepaskan tendangan melengkung yang meluncur antara dua bek dan tak bisa dihentikan oleh Olsen yang saat itu kurang sigap.

Polandia menyamakan skor di menit ke-84 Umpan silang Frakowski diselesaikan Lewandowski untuk menyeimbangkan kedudukan jadi 2-2.

Swedia yang awalnya menang 2 gol seakan terlihat mulai lengah dan tidak seperti awal permainan yang sangat terkoordinir. para pemainnya terlihat seperti sudah yakin menang dan bermain seadanya saja.

Lewandowski kembali jadi ancaman untuk Swedia di menit ke-89. Memotong dari kiri, sepakan kaki kanannya kali ini dapat dihalau oleh Olsen, bola muntahannya di manfaatkan oleh Placheta akan tetapi masih dapat ditahan kiper Swedia tersebut.
 

Baca Juga :  QQBareng9 Permainan Online terbaik saat ini

Swedia kemudian mulai bermain agresive dan berhasil mencetak gol di menit ke-93 ( Injury time). Umpan terobosan Kulusevski yang diterima Claesson dan diselesaikan ke gawang usai berhasil melepaskan diri dari penjagaan bek Polandia.

Dengan kemenangan ini, Swedia memastikan diri lolos sebagai juara Grup E Euro 2020. dengan mengoleksi tujuh poin, dua poin di depan Spanyol yang lolos sebagai runner-up.


Baca Juga :

EURO 2020 - Finlandia Vs Belgia 0 : 2


EURO 2020 - Kroasia Vs Skotlandia 3 : 1


EURO 2020 - Rep. Ceko Vs Inggris 0 : 1

Komentar

Postingan populer dari blog ini

EURO 2020 - Final Italy Vs Inggris berakhir dengan drama Adu Pinalty

Kasper Hjulmand seorang pahlawan yang memimpin Denmark melewati krisis

EURO 2020 - Ceko Vs Denmark 1 : 2